Jumat, 06 Oktober 2017

Jenis Dress

Dress merupakan salah satu pakaian atau baju wanita yang menjadi trend dipasaran. Dalam hal ini, Dress wanita dimaksud adalah dress wanita yang dikombinasi dengan model cardigan sehingga membentuk model baju wanita two pieces. Selain dari segi model, Dress wanita batik dan motif bunga juga mempunyai kontribusi besar dalam menciptakan trend baju dress di masyarakat.

Secara garis besar, Dress wanita dibagi menjadi 2 kategori besar, Yaitu dress wanita berdasarkan bentuk potongan dan model serta dress wanita berdasarkan ukuran panjang badan. Untuk pembahasan mengenai pembagian kategori dress wanita ini, Saudara bisa kunjungi artikel berikut ini.

Dan pada artikel kali ini, akan membahas lebih dalam mengenai kategori dress wanita berdasarkan panjang badan. Untuk kategori ini, Macam atau jenis dress wanita akan dipengaruhi oleh ukuran panjang badan.

Berdasarkan kategori ukuran panjang dress wanita, Kita mengenal empat jenis dress wanita, Yaitu;
Maxi dress ( Long dress )
Middle Dress ( Midi dress )
Standart dress
Mini dress ( Dress Pendek )
Maxi Dress ( Long dress ) Wanita

Maxi dress atau long dress adalah jenis dress wanita dengan ciri khas atau karakter ukuran panjang kebawah sampai mata kaki atau bahkan sampai menyentuh lantai. Dan ini merupakan ciri atau karakter utama dari maxi dress atau long dress. Dalam beberapa pengertian secara umum, Maxi dress kadang diartikan berdasarkan ukuran badan ( DXL, TXL ). Namun dalam artikel ini Go Klaten Jualan Go lebih menekankan pada ukuran panjang kebawah dari dress.

Middle dress wanita
Middle dress adalah jenis dress wanita dengan ciri atau karakter ukuran panjang kebawah dibawah lutut dan namun masih diatas mata kaki. Untuk jenis dress wanita ini, Ada sebagian masyarakat yang menyebut tunic.

Standart dress
Standart dress adalah jenis dress wanita dengan karakter atau ciri utama ukuran panjang kebawah berada tepat pada lutut. Dress wanita jenis ini akan mudah kita jumpai pada dress wanita untuk kerja kantor.

Mini dress
Mini dress adalah jenis dress wanita dengan ciri atau karakter ukuran panjang bawah diatas lutut. Jenis dress ini relatif simple, Dimana bisa dikenakan pada acara formal maupun non formal.

Masing-masing jenis dress wanita diatas tentu akan mempunya keunikan dalam hubungannya dengan fashion wanita. Selain itu juga akan mampu memberi pengaruh dalam gaya busana.

oleh:goklatenjualango.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar